CIRI-CIRI WC MAMPET – Jika WC mampet, akan menimbulkan bau tak sedap di kamar mandi. Kondisi seperti ini dipastikan mengganggu kebersihan rumah serta kenyamanan Anda sekeluarga. Persoalan WC mampet ini memang menjadi permasalahan umum yang sering terjadi di rumah-rumah. Yang menjadi penyebabnya, adanya benda-benda asing yang masuk ke dalam kloset, padahal kita tahu bahwa kloset diperuntukkan hanya untuk membuang kotoran dari dalam tubuh manusia.

Jika kloset atau WC mampet, bisa diatasi dengan cara menggunakan jasa sedot WC, namun tidak semua orang mungkin bisa mengakses jasa sedot WC dengan mudah, apalagi terkendala dengan biaya yang dipastikan tidak sedikit. Jika terjadi hal seperti ini, maka Anda harus mencari solusinya, bagaimana mengatasi WC atau kloset yang mampet ini.

Beberapa penyebab sumbatan yang umum terjadi, yaitu:

1. Sisa makanan, rambut, kotoran, dan serpihan sampah.

2. Minyak dan lemak juga menyebabkan sumbatan karena sifat keduanya yang tidak bisa bercampur dengan air. Minyak dan lemak akan memadat dan melekat ke dinding pipa. Semakin banyak minyak dan lemak yang menempel akan membuat pipa tersumbat.

Bagaimana dengan ciri penyumbatan saluran air? Jika tiga hal di bawah ini terjadi di rumah Anda, bisa dipastikan saluran air tersumbat.

1. Air buangan lambat mengalir ke saluran pembuangan atau bahkan tidak bisa masuk ke dalam saluran pembuangan.

2. Terdengar suara berdeguk ketika saluran di ruangan lain sedang digunakan.

3. Tercium bau tak sedap dari saluran pembuangan.

Nah,  untuk mengatasi sendiri WC yang mampet ini, Silahkan baca artikel kami lainnya tentang TIPS MENGATASI WC MAMPET

Your email address will not be published. Required fields are marked *